SDN 1 Cidahu Kabupaten Serang Berantas Campak – Rubella

Haluan Banten – Sesuai dengan kampanye pemerintah bidang kesehatan melalui Kementerian Kesehatan, imunisasi massal Campak dan Rubella ( Measles Rubella / MR) GRATIS dan diberikan pada anak usia 9 bulan – kurang dari 15 tahun pada Bulan Agustus di Sekolah dan Bulan September di Puskesmas, posyandu dan fasilitas kesehatan lainnya. Pada tahun 2017 pelaksanaan di Pulau Jawa dan tahun 2018 di luar Pulau Jawa. Tidak ketinggalan juga imunisasi ini dilaksanakan di Kecamatan Kopo Kabupaten Serang (09/08/17).
Serda Usup Suparno selaku Babinsa Koramil 0221/Kopo beserta dengan unsur dari Kepolisian Sektor Kopo melaksanakan pendampingan imunisasi Campak dan Rubella bersama personel dari Binamas Desa Cidahu bertempat di SDN 1 Cidahu. “Kami sangat berterima kasih sekali kepada Pemerintah dan Dinas Kesehatan yang telah mencanangkan program imunisasi ini. Semoga anak-anak didik kita  sebagai penerus bangsa ini menjadi generasi yang sehat dan siap dalam meraih cita-cita,” ujar salah satu guru.(Redaksi)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan