Bupati Irna Berharap RS Berikan Pelayanan Prima

Haluan Pandeglang – Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) menggelar Survei Akreditas Rumah Sakit di Rumah Sakit Berkah Pandeglang, Selasa (12/12/2017).

“Apa yang sudah kita lakukan memang sudah sesuai Standar Operasional Pelayanan (SOP). Namun hasilnya nanti dapat kita lihat dari penilaian yang diberikan tim surveyor,” ujar Bupati Pandeglang Irna Narulita saat membuka acara.

Irna menambahkan, dengan hadirnya tim surveyor dari KARS, diharapkan dapat memberikan pencerahan dan motivasi kepada seluruh tenaga medis untuk terus memberikan pelayanan prima kepada pasien.

“Tahapan ini merupakan amanat Permenkes No. 12 Tahun 2012 tentang akreditasi Rumah Sakit,” imbuhnya.

Sementara itu, Dirut RSUD Berkah Pandeglang Firman menuturkan, persiapan untuk akreditas sudah dilakukan semaksimal mungkin dan pelayanan juga sudah dilakukan sesuai SOP.

“Tentu kami berharap yang terbaik karena ini merupakan satu persyaratan untuk naik kelas bagi RSUD Berkah. Kita memang butuh akreditasi, dan pelayanan terbaik untuk pasienpun terus kami kedepankan,” tandasnya.(yusuf)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan